IMPLEMENTASI PAPERLESS SCHOOL DALAM MENUNJANG EFEKTIVITAS BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PAI DI SMA LABSCHOOL UNESA 1 SURABAYA

MOCHAMAD SOHIBUR RIZAL, 20200890101028 (2024) IMPLEMENTASI PAPERLESS SCHOOL DALAM MENUNJANG EFEKTIVITAS BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PAI DI SMA LABSCHOOL UNESA 1 SURABAYA. Other thesis, Universitas Kiai Abdullah Faqih Gresik.

[thumbnail of 1 COVER.pdf] Text
1 COVER.pdf

Download (74kB)
[thumbnail of 3 ABSTRAK B. INDONESIA DAN B. INGGRIS.pdf] Text
3 ABSTRAK B. INDONESIA DAN B. INGGRIS.pdf

Download (16kB)
[thumbnail of 6 BAB II KAJIAN TEORI.pdf] Text
6 BAB II KAJIAN TEORI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (282kB)
[thumbnail of FULL TEXT_S.1_TARBIYAH_PENDIDIKAN AGAMA ISLAM_202008.pdf] Text
FULL TEXT_S.1_TARBIYAH_PENDIDIKAN AGAMA ISLAM_202008.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Kata Kunci: Implementasi, Paperless School, Pembelajaran PAI
Pendidikan Islam saat ini, dihadapkan pada berbagai perkembangan yang tentunya untuk melakukan perubahan dan perbaikan harus mampu melakukan adaptasi terhadap perubahan tersebut. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) menjadi tantangan bagi Pendidikan Islam, terutama ketika dihadapkan dengan era globalisasi yang telah mampu mencakup jarak dan waktu antar berbagai daerah dalam pertukaran informasi dan pengetahuan, khususnya dalam bidang Pendidikan Agama Islam.
Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan dan menganalisis tentang proses pembelajaran PAI dengan sistem paperless berbasis media digital, kesiapan seorang guru dan siswa, serta dampak yang dihasilkan dari penerapan sistem paperless dalam menunjang efektivitas belajar siswa pada pembelajaran PAI di SMA Labschool Unesa 1 Surabaya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Data dianalisis melalui pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data meliputi teknik triangulasi dan membercheck.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sarana prasarana pembelajaran berbasis digital dalam menunjang pembelajaran PAI di sekolah terdiri dari wifi, seperangkat media digital seperti tab atau laptop, layar interaktif, dan cctv. Sementara proses pembelajaran PAI dapat dilaksanakan secara digital dengan meminimalisir adanya kertas di ruang kelas mulai dari fase perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian. Kesiapan guru dan siswa dalam keterampilan menggunakan perangkat digital, kemampuan guru dalam menyusun RPP/Modul Ajar, guru mempersiapkan sumber belajar berupa video pembelajaran, power point, artikel-artikel yang berkaitan dengan materi PAI yang dibagikan kepada siswa, serta dampak positif dan negatif yang dihasilkan dari penerapan sistem paperless. Penelitian ini berimplikasi pada penerapan sistem paperless school berbasis media teknologi informasi dalam menunjang efektivitas pembelajaran Pendidikan Agama Islam.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Pendidikan > Mutu Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Pustakawan UNKAFA
Date Deposited: 18 Dec 2024 02:54
Last Modified: 18 Dec 2024 02:54
URI: https://repository.unkafa.ac.id/id/eprint/72

Actions (login required)

View Item
View Item