STRATEGI PEMBENTUKAN KARAKTER PROFIL PELAJAR RAHMATAN LIL ALAMIN DI MADRASAH (STUDI KASUS MA UNGGULAN BUSTANUL HIKMAH DUMPIAGUNG LAMONGAN)

NUR HIDAYAH, 20200890101085 (2024) STRATEGI PEMBENTUKAN KARAKTER PROFIL PELAJAR RAHMATAN LIL ALAMIN DI MADRASAH (STUDI KASUS MA UNGGULAN BUSTANUL HIKMAH DUMPIAGUNG LAMONGAN). Other thesis, Universitas Kiai Abdullah Faqih Gresik.

[thumbnail of 1 COVER.pdf] Text
1 COVER.pdf

Download (102kB)
[thumbnail of 3 ABSTRAK.pdf] Text
3 ABSTRAK.pdf

Download (140kB)
[thumbnail of 6 BAB II KAJIAN TEORI.pdf] Text
6 BAB II KAJIAN TEORI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (428kB)
[thumbnail of FULL TEXT_S.1_TARBIYAH_PENDIDIKAN AGAMA ISLAM_20200890101085_NUR HIDAYAH.pdf] Text
FULL TEXT_S.1_TARBIYAH_PENDIDIKAN AGAMA ISLAM_20200890101085_NUR HIDAYAH.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Kata kunci : Strategi, Pembentukan Karakter, Pelajar Rahmatan Lil Alamin
Kemosrotan karakter dan moral memang sepenuhnya terabaikan oleh lembaga pendidikan. Untuk mewujudkan dan terciptanya keberhasilan dalam proses belajar mengajar disekolah dalam membentuk karakter siswa memerlukan upaya yang efektif dan langkah yang strategis yang dilakukan pihak lembaga pendidikan, guru, maupun praktisi pendidikan dalam membentuk karakter siswa. Islam rahmatan lil alamin telah memiliki jasa dan kontribusi yang besar dalam menyatukan hati, pikiran, dan gerak langkah umat islam yang menghasilkan kemajuan dalam berbagai bidang. MA Unggulan Bustanul Hikmah merupakan salah satu lembaga yang menerapkan strategi pembentukan karakter profil pelajar rahmatan lil alamin. Fokus masalah penelitian ini adalah : 1) bagaimana strategi pembentukan karakter profil pelajar rahmatan lil alamin dimadrasah (studi kasus MA Unggulan Bustanul Hikmah Dumpiagung Lamongan); 2) Apa saja nilai-nilai yang diterapkan dari Profil Pelajar Rahmatan Lil Alamin Di Madrasah (Studi Kasus MA Unggulan Bustanul Hikmah Dumpiagung Lamongan).
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif. Oleh karena itu, penelitian yang dikaji adalah sebuah proses dimana data yang diperoleh akan dideskripsikan secara objektif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan peneliti adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai karakter siswa MA Unggulan Bustanul Hikmah Dumpiagung Lamongan cukup baik. Adapun Strategi yang digunakan guru dalam pembentukan karakter profil pelajar Rahmatan Lil Alamin di MA Unggulan Bustanul Hikmah Dumpiagung Lamongan dilakukan dengan beberapa cara atau langkah, yaitu : pemberian dan pemahaman wawasan keislaman secara luas yang dilakukan saat pembelajaran dikelas, guru yang uswatun hasanah atau pemberian teladan yang baik bagi siswa didalam pelajaran maupun diluar jam pelajaran dengan mencontohkan hal-hal yang baik yang sesuai dengan nilai Rahmatan Lil Alamin. Nilai-nilai Rahmatan Lil Alamin yang diterapkan di MA Unggulan Bustanul Hikmah Dumpiagung Lamongan adalah berkeadaban, keteladanan, kewarganegaraan dan kebangsaan, mengambil jalan tengah, berimbang, lurus dan tegas, kesetaraan, musyawarah, toleransi, dinamis dan inovatif.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Karakter
Pendidikan > Strategi Pembelajaran
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Pustakawan UNKAFA
Date Deposited: 20 Jan 2025 08:22
Last Modified: 20 Jan 2025 08:22
URI: https://repository.unkafa.ac.id/id/eprint/189

Actions (login required)

View Item
View Item